Vidi Aldiano Tidak Sabar Jadi Coach di The Voice

Vidi Aldiano Tidak Sabar Jadi Coach di The Voice

Vidi Aldiano Tidak Sabar Jadi Coach di The Voice

Berita Musik – Vidi Aldiano Tidak Sabar Jadi Coach di The Voice All Stars yang akan segera di mulai. Deretan musisi yang akan menduduki kursi coach juga sudah di umumkan. Selain nama Vidi Aldiano, ada juga nama Armand Maulana, Isyana Sarasvati, Titi DJ dan Nino RAN.

Dalam pernyataannya, pelantun lagu Nuansa Bening tersebut sangat antusias menyambut hadirnya The Voice All Stars. Ia mengaku jika sudah tidak sabar dan ingin para penyanyi kembali menunjukan performnya di The Voice.

Vidi Aldiano Tidak Sabar Jadi Coach di The Voice

“Bintang-bintang akan kembali ke The Voice! Wow, apa yang bisa saya katakan?” kata Vidi Aldiano antusias berbahasa Inggris dalam surel yang diterima Suara.com pada Rabu (14/6/2022).

“Nggak sabar banget. Pasti bakal epic banget,” sambungnya lagi.

The Voice All-Stars adalah kelanjutan dari acara televisi realitas pencarian bakat The Voice Indonesia dan The Voice Kids Indonesia. The Voice All Star akan mulai ditayangkan di stasiun televisi GTV mulai 17 Juni 2022.

Musim ini dibuat khusus untuk para bintang yang sudah pernah mengikuti The Voice Indonesia dan The Voice Kids Indonesia, terkecuali untuk musim pertama dari The Voice Indonesia, sehingga tidak ada audisi umum untuk musim kali ini. Ini juga merupakan penayangan perdana format All-Stars di benua Asia

Para finalis The Voice All Stars sendiri memang orang-orang yang berbakat. Sebut saja ada alumni The Voice Kids Indonesia Season 1, Rafi Galsa.

Finalis The Voice All Stars

Lalu ada juga Shafira yang dikenal dengan suara merdunya. Serta ada Ope dari The Voice Indonesia 2018. Selain mereka, tentunya masih ada finalis berbakat lainnya yang bakal tampil di panggung The Voice All Stars.

  • Michelle Tan Dirgantara
  • Hizkia Gultom
  • Shyakira Fatiha
  • Sosila Mega Septianti
  • Vavel Indra
  • Genya Kurnain
  • Aprecilia
  • Rafi Galsa
  • I Made Prabawa Avapayatha
  • Taufik Hidayat
  • Shakila Syaputri
  • Charisa Faith Lumbanraja
  • Auw Genta Ramadhan Lukito
  • Olivia Christie Basaria Tarihoran
  • Jean Harly
  • Abraham Ewaldo
  • Abdul Izat
  • Farel Ibnu Dofi
  • Moses Bradley
  • Gancar Negara
  • Shafira Putri Kusumaningayu
  • Joanna Grania
  • Ardya Putri Gita Asmara
  • Amanda Nathania Maren
  • Shakira Petronela Rieuwpassa
  • Ferlita Renoningtyas
  • Naila Syarafina
  • Rhietsanie Cunnit
  • Fahira Rizani Rizal
  • Mikaila
  • King Dae Panie
  • Jaqlien Elsy Maukaling
  • Maruli Liasna Sebayang
  • Rachel Farial Maharizki Putri
  • R. Wijaya Kusuma
  • Safeenah Vidri Fathira
  • Matthew Sibarani
  • Au Wasysco Lianro Sygnay
  • Kayla Haura Tsabita
  • Hendra Jogi Simanjuntak
  • Derry Aksera
  • Dyah Pramesti
  • Efah
  • Fire Amanda
  • Hendrik Korwa
  • Christ Eyghra Sinuhaji Carbina

Kebanyakan dari mereka adalah pentolan terbaik dari alumni The Voice Indonesia dan The Voice Kids Indonesia setiap musimnya. Mereka akan beradu untuk mendapatkan gelar juara di ajang ini.

The Voice All Stars sendiri mulai tayang perdana pada 17 Juni 2022. Acara ini bakal tayang setiap Jumat pukul 19.00 WIB di GTV.

Sumber : 

  • suara.com